MenuPilih Menu
Beranda » Anggota FPL » LBH APIK Aceh

LBH APIK Aceh

(301 Views) July 20, 2014 10:08 am | Diterbitkan oleh | Tidak ada komentar

LBH APIK Aceh, lembaga nirlaba yang lahir karena perempuan korban konflik Aceh yang berkepanjangan, eksploitasi terhadap sumber daya perempuan, penghancuran secara struktural dalam aspek hukum, politik, ekonomi, sosial dan budaya serta mengakarnya budaya patriarki. Visi adalah mendorong terwujudnya sistem hukum yang tidak diskriminatif terhadap perempuan dan terciptanya kondisi kehidupan yang berkeadilan bagi perempuan dalam bermasyarakat dan bernegara. Misinya adalah mengembangkan kesadaran publik akan hak asasi perempuan adalah hak asasi manusia; membangun jaringan kerja untuk memperjuangkan hak asasi manusia dengan fokus pada hak asasi perempuan; mendorong terjadinya pembaharuan nilai, kebijakan dan praktek bermasyarakat bernegara yang berkeadilan gender.

Layanan:
Konseling dengan psikolog, Konsultasi hukum, Mediasi, Pendampingan hukum (Litigasi)

Alamat dan Kontak:
Cari alamat dan kontak di sini